Monday, October 5, 2009

Latihan nada ucapan Mandarin I

Belajar Mandarin yang terutama harus dipelajari adalah nada ucapannya. Karena Bahasa Mandarin itu mempunyai 5 (lima) nada yang masing-masing nada mempunyai arti yang berbeda. Kelima nada tersebut adalah: nada pertama (diucapkan "tinggi" dan "datar"), nada kedua (diucapkan "menaik"), nada ketiga (diucapkan "menurun" dan menaik" lagi), nada keempat (diucapkan "pendek" dan "singkat") dan nada kelima yang agak jarang dipergunakan dan dibahas.

Bayangkan, kalau kita mengucapkan dengan nada yang salah, maka tidak akan heran kalau mereka tidak akan mengerti sama sekali. Selain itu, kita pun yang mendengarkan mereka berbicara, seakan mengucapkan nada yang sama semua, sehingga kita yang mendengarkannya menjadi sangat bingung. Jadi, amatlah penting untuk dapat menguasai perbedaan nada tersebut.

Keempat nada tersebut dapat digambarkan dan diartikan sebagai berikut di bawah ini:

nada pertama dengan tanda " ˉ " diucapkan dengan nada "datar" dan "tinggi"
nada kedua dengan tanda " ˊ " diucapkan dengan nada "menaik"
nada ketiga dengan tanda " ˇ " diucapkan dengan nada "menaik" dan "menurun"
nada keempat dengan tanda " ˋ " diucapkan dengan nada "pendek" dan "singkat"


Berikut di bawah ini adalah contoh ucapan dua kata nada dasar yang dapat kamu dengarkan langsung secara online.

jenis nadacontoh pin yincontoh han zidengarkan
pertama
kedua
ketiga
keempat
gabunganmā má mă mà妈 麻 马 骂




4 comments: